081-359-358-604 [email protected]

Yang tak banyak diketahui orang, selain praktik penerjemah yang menjanjikan dan kian dibutuhkan global ini, para penerjemah profesional juga berkesempatan mendapatkan beberapan award atau penghargaan di kancah dunia. Setiap tahun, ada banyak penghargaan yang didedikasikan untuk penerjemah berbakat sebagai wujud penghargaan terhadap karya mereka yang luar biasa. Mungkin tak banyak yang diketahui, namun meraih penghargaan di ajang demikian tentu akan membantu nama Anda bersinar dalam bidang ini. Berikut beberapa penghargaan untuk penerjemah dari seluruh dunia.
Misalnya, Amerika Serikat yang merupakan salah satu negara pertama yang menghargai penerjemah. AS juga negara dengan jumlah penghargaan bagi penerjemah terbanyak. Faktanya, beberapa asosiasi Amerika termasuk American Literary Translators Association (ALTA) memberikan banyak penghargaan untuk penerjemah di setiap tahun. Berikut daftar penghargaan ALTA paling terkenal:

  • PEN Translation Prize adalah penghargaan Amerika pertama untuk penerjemah sastra. Sejak tahun 1963, penghargaan ini diberikan setiap tahun untuk menghormati seorang penerjemah untuk terjemahan prosa dari bahasa asing ke bahasa Inggris; Hebatnya, 2018 Indonesia mendapatkan kesempatan luar biasa berkat karya Intan Paramaditha, novel bertajuk “Gentayangan: Pilih Sendiri Pertualangan Sepatu Merahmu” yang berhasil mendapatkan PEN Translates Award dari English PEN serta PEN/Heim Translation Fund Grant dari PEN America. Bukan hanya “Gentayangan”, terjemahan karya Intan Paramaditha yang terbit dalam bahasa Inggris sebelumnya adalah “Apple and Knife” dan berhasil mencuri banyak perhatian.
  • The National Translation Award yang diberikan setiap tahun kepada penerjemah sastra untuk karya terjemahan yang luar biasa. Sejak tahun 1998, banyak penerjemah berbakat telah memenangkan penghargaan ini dan dalam prosesnya telah membangun nama mereka sendiri dalam bidang ini.
  • Lucian Stryk Asian Translation Prize, didirikan pada tahun 2009, mempromosikan sebuah buku Asia yang diterjemahkan ke dalam bahasa Inggris;
  • Italian Prosa in Translation Award mengakui pentingnya sastra Italia, dan memberikan penghargaan terjemahan dari bahasa Italia ke bahasa Inggris.

Ada banyak penghargaan terjemahan lain di Amerika Serikat, seperti yang diberikan oleh American Translators Association (ATA), terutama kepada anggota asosiasi bergengsi.

Selain AS, industri penerjemah juga sukses di Prancis. Perlu dicatat bahwa 20% dari karya yang dipasarkan di Prancis adalah karya terjemahan. Itulah mengapa, Prancis juga sangat menghargai kerja keras para penerjemah luar biasa melalui berbagai penghargaan.

  • The Translation Revelation Prize (Révélation de traduction) diberikan setiap tahun oleh Société des Gens de Lettres (SGDL), sejak 2017, merupakan penghargaan terjemahan untuk buku terjemahan ke dalam bahasa Prancis oleh seorang penerjemah muda;
  • Baudelaire Prize, juga dibuat oleh SGDL pada tahun 1980, untuk menghormati terjemahan Prancis terbaik dari sebuah karya dalam bahasa Inggris yang dituliskan langsung oleh orang Inggris;
  • INALCO, sekolah bergengsi di Paris, telah membuat Penghargaan Terjemahan Inalco-Vo/Vf pada tahun 2019, yang menghargai terjemahan dari salah satu dari 103 bahasa yang diajarkan di institut ini ke dalam bahasa Prancis;
  • Pierre-François Caillé Award, yang dibuat pada tahun 1981 oleh Société Française des Traducteurs (SFT) untuk mengenang salah satu pendirinya, mengakui bakat seorang penerjemah Prancis dalam menerjemahkan sebuah karya sastra.

Dan masih banyak penghargaan dunia untuk penerjemah lainnya yang dapat Anda kejar. Sebagai warga Indonesia, seharusnya kita patut berbangga hati karena tahun 2018 kemarin, Indonesia masuk dalam nominasi Penghargaan Book London Fair. Yayasan Lontar, lembaga asal Indonesia yang berkonsentrasi pada penerjemah karya sastra masuk dalam daftar pendek atau shorlist The London Book Fair Excellence Awards 2018.
Penerjemah di seluruh dunia mungkin suatu hari akan berkesempatan untuk mendapatkan penghargaan terjemahan, terlepas dari keahlian bahasa mereka. Penghargaan penerjemah demikian memberi kesempatan bagi penerjemah baru dan atau penerjemah tidak popular untuk menunjukkan bakat mereka. Jika Anda seorang penerjemah dan bercita-cita menerima salah satu penghargaan tersebut, yang harus Anda lakukan adalah mulai, daftarkan diri, dan bersaing! Harus kami katakan bahwa tidak ada yang tidak mungkin!
Jika Anda mencari jasa penerjemah profesional, maka Anda berada di tempat yang tepat. Brainy Translation siap membantu Anda dan memberikan yang terbaik untuk Anda.
Baca artikel menarik lainnya disini.
Salam baca Brainy!

WhatsApp Order, Hub Kami 081359358604 (24 Hour)